Mkhitaryan Ungkap Alasannya Tak Bahagia di Arsenal
Mkhitaryan Ungkap Alasannya Tak Bahagia di Arsenal
Kejutan terjadi pada deadline day bursa transfer musim panas 2019 kala Henrikh Mkhitaryan meninggalkan Arsenal untuk bergabung dengan AS Roma. Menanggapi keputusannya tersebut, Mkhitaryan mengaku tak menyesal sama sekali.
Gelandang berpaspor Armenia itu justru merasa sangat bahagia bisa bergabung dengan Roma, meski saat ini hanya berstatus sebagai pemain pinjaman. Pasalnya, di Arsenal ia tak merasa bahagia lantaran tidak mendapat menit bermain yang diinginkannya.
Bergabungnya Mkhitaryan dengan Roma pada deadline day sebenarnya sangat mengejutkan. Karena, di hari sebelumnya ia masih tampil membela Arsenal kala berhadapan dengan Tottenham Hotspur dalam laga lanjutan Liga Inggris 2019-2020.
Mkhitaryan mengungkapkan kalau ia baru mendapat kabar untuk pindah ke Roma dari agennya pada hari terakhir bursa transfer. Karena ia merasa bergabung dengan Roma akan membuatnya mendapat banyak menit bermain, maka gelandang 30 tahun itu pun tak pikir panjang untuk langsung segera pergi.
“Segala sesuatunya terjadi pada hari terakhir (bursa transfer), tepat setelah pertandingan Tottenham saya mendapat telepon dari agen saya,” beber Mkhitaryan, mengutip dari Metro, Kamis (5/9/2019).
“Dia memberi tahu saya bahwa saya harus terbang ke Roma pada hari berikutnya untuk tes medis dan juga menandatangani kontrak. Ini adalah kesempatan besar bagi saya karena saya tidak mendapatkan banyak waktu bermain (di Arsenal)," tukas mantan gelandang Manchester United tersebut.